MONOGRAFI DESA PALASA
Desa Palasa adalah sebuah desa yang terletak di kecamatan
Talango, Sumenep, Madura. Desa Palasa
adalah desa yang terbagi menjadi delapan dusun,
yaitu dusun Palasa, dusun Galtek, dusun Candi, dusun Seladan, dusun Bhaba. Kehidupan masyarakat Palasa terbagi dalam
berbagai aspek seperti pemerintahan, organisasi masyarakat, pendidikan,
ekonomi, kesehatan, infrastruktur, dan media.

Dari segi
pendidikan, desa palasa sudah sedikit maju dan memiliki kepedulian tinggi dalam
hal pendidikan. Ada dua sekolah dasar
dan satu sekolah MI di desa ini.
Kehidupan ekonomi
masyarakat Palasa sudah sangat maju. Hal ini sejalan dengan potensi alam yang
melimpah berupa buah-buahan dan hewan ternak. Akan tetapi, mata pencaharian
masyarakat Palasa tidak hanya bergantung pada alam, kebanyakan masyarakat di
desa ini memilih bekerja ke luar kota.
Meskipun masyarakat
Palasa tergolong masyarakat desa, namun dalam segi politik mereka sudah
tergolong maju, hal ini terlihat dari antusiasme masyarakat yang tinggi dalam
pelaksanaan pemilu dan berpartisipasi aktif dalam setiap kegiatan politik.
Namun, Kepedulian masyarakat dalam hal politik tidaklah sama dengan kepedulian
mereka dalam aspek kesehatan. Fasilitas kesehatan di desa Palasa masih minim
hanya berupa tempak praktik bidan desa.
Sebuah pengalaman yang luar biasa yang
kami dapatkan dengan adanya kegiatan KKN Tematik yang berasal dari Universitas
Trunojoyo Madura serta mendapatkan penerimaan dan sambutan yang hangat dari
masyarakat Palasa. Hal tersebut terlihat dari bagaimana masyarakat menyambut
dan mendukung segala macam produk atau program kerja yang kami tawarkan untuk
masyarakat Palasa.
Kami tidak yakin sebuah kombinasi yang
begitu berharga ini bisa didapatkan di tempat lain, untuk itu dengan bangga
kami persembahkan buku ini agar Anda bisa mengenal lebih dekat bagaimana
istimewanya Desa Palasa, desa istimewa
yang penuh dengan sejuta keistimewaan yang menawan bagi para pendatangnya.
Untuk mengkolaborasi keunikannya, akan
kami ulas sejarah singkat desa, potensi-potensi yang dimiliki desa, serta
perkembangan masyarakat terkini, hingga hal-hal unik apa saja yang menghiasi
Desa Palasa, Kecamtan Talango, Kabupaten Sumenep.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar